top of page

Kegiatan Alam Mengasyikkan Bagi Semua Kalangan

Semua orang pasti mengenal jenis kegiatan dialam terbuka satu ini. Kegiatan outbound dikenal sebagai sebuah pembelajaran atau motivasi untuk membentuk karakter seseorang atau Charakter Building. Jika dilihat dari sejarahnya, sang penggagas outbound Kurt Hahn mampu mengambil hikmah dari pengalamannya. Dalam kegiatan outbound, terdapat berbagai jenis simulasi maupun permainan yang bisa melatih kesabaran, kemandirian, empati, kemampuan berkomunikasi, kepemimpinan, tanggung jawab, dsb. Dimensi alam dalam kegiatan outbound menjadi obyek pendidikan sekaligus tempat bermain yang mengasyikkan.

Outbound dapat diikuti oleh semua kalangan dari berbagai usia, mulai dari anak-anak, remaja sampai dewasa. Beragam permainan dalam kegiatan outbound seperti ice breaking, games team building serta permainan menantang mengajak setiap pesertanya untuk melampaui batas-batas fisik, intelektual dan emosional sehingga dapat meningkatkan kemampuan bekerja lebih baik dalam kondisi berbeda.

Berdasarkan segmen pesertanya kegiatan outbound dapat dikelompokkan menjadi :

1.Outbound untuk karyawan perusahaan 

Setiap pekerja atau karyawan di suatu perusahaan pasti memiliki target pekerjaan yang harus diselesaikan dalam tenggat waktu tertentu. Selain harus mencapai target, kualitas kerja pun harus meningkat. Agar semangat kerja karyawan tetap terjaga, banyak perusahaan yang membuat agenda penyegaran melalui kegiatan di luar kantor. Biasanya kegiatan outbound menjadi pilihan, karena didalamnya mencakup berbagai aktivitas team building yang edukatif dan menyenangkan. Manfaatnya adalah agar setiap karyawan dapat memahami potensi diri, karakter masing-masing serta karakter rekan kerjanya, membangun kerjasama tim yang solid, serta mampu menyelesaikan permasalahan dengan baik.


outbound games team building komunitas

2. Outbound untuk organisasi/komunitas termasuk organisasi keagamaan

Organisasi maupun komunitas biasanya dibentuk untuk tujuan tertentu serta berdasarkan kesamaan minat dari setiap anggotanya. Banyak kegiatan yang diselenggarakan dalam sebuah organisasi atau komunitas. Sementara dalam upaya mencapai tujuan salah satunya  dibutuhkan solidatas dan kekompakan antar anggota.Oleh karena itu kegiatan outbound tidak asing lagi bagi organisasi maupun komunitas tertentu. Bahkan organisasi/komunitas di bidang keagamaan juga menyisipkan kegiatan outbound sebagai sarana untuk mendekatkan diri pada Sang Pencipta.


3. Outbound untuk keluarga

Kegiatan outbound juga bisa menjadi sarana untuk mengisi liburan keluarga. Baik keluarga kecil maupun keluarga besar yang menggelar berbagai acara seperti arisan keluarga, halal bihalal, silaturahmi, dsb. Karena keluarga umumnya terdiri dari dewasa, remaja dan anak-anak, maka jenis permainan dalam kegiatan outbound keluarga juga disesuaikan. Digelarnya outbound ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan keakraban diantara anggota keluarga.


games team building remaja

4. Outbound untuk sekolah/perguruan tinggi

Bagi segmen sekolah atau perguruan tinggi, kegiatan outbound merupakan proses belajar yang diperoleh melalui permainan simulasi kegiatan petualangan dan kerjasama tim dalam lingkungan alam. Jenis permainan dalam kegiatan outbound sekolah pun juga disesuaikan di setiap jenjangnya. Misalnya, jenis permainan untuk anak SD kelas 1 sampai 3 sudah pasti berbeda dengan kelas 6, atau outbound bagi mahasiswa sudah pasti terdiri dari bermacam permainan yang lebih menantang, seperti games untuk melatih cara berpikir atau wahana yang menggunakan kekuatan fisik dan mental.


flying fox anak citra alam seaside

5. Outbound anak

Seperti orang dewasa yang sering mengalami rasa jenuh dari rutinitas sehari-hari, anak-anak pun demikian. Mulai dari jenjang TK bahkan PAUD atau Playgroup, anak-anak sudah memiliki rutinintas belajar di dalam kelas selama beberapa jam setiap harinya. Belum lagi mereka harus disibukkan dengan tugas dari sekolah. Kondisi tersebut sudah pasti akan membuat anak sering merasa bosan. Mengikutsertakan anak dalam kegiatan outbound dapat menjadi cara mengatasi kejenuhan dari aktivitas belajar. Dengan konsep bermain sambil belajar di alam terbuka, anak akan memperoleh banyak pengetahuan dari lingkungan di luar sekolah. Mereka juga akan berlatih untuk lebih banyak berinteraksi dengan orang lain, baik teman, guru maupun lingkungan di sekitar tempat kegiatan.  

Siapapun pesertanya dan dari segmen mana saja akan sangat mempengaruhi jalannya kegiatan outbound, termasuk dalam menyusun acara. Acara yang menarik akan meninggalkan kesan tersendiri bagi setiap peserta.

Apapun tujuannya, menggelar kegiatan di alam terbuka melalui outbound yang sarat dengan nilai edukasi, akan membuat hidup menjadi lebih baik. Citra Alam sebagai tempat pendidikan alam terbuka yang menitik-beratkan pembelajaran pada praktek dan pengalaman nyata, memiliki pengalaman luas dalam menyelenggarakan outbound dengan berbagai segmen.

20 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua
bottom of page