top of page
Camping LDKS

Camping & LDKS

Memimpin Generasi Masa Depan: Petualangan dan Pembentukan Karakter Melalui Camping LDKS

Metode Mengajar dan Belajar Terkonsep

 

Metode Contextual Teaching and Learning (CTL) atau pendekatan kontekstual yang diharapkan dapat mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimilikinya dengan penerapan dalam kehidupan mereka sebagai keluarga serta masyarakat. Tujuannya adalah mempersiapkan proyeksi pendidikan abad 21 sebagai bekal bagi generasi di masa depan.

Camping LDKS

Melahirkan Pemimpin Berkualitas & Berkompeten

LDKS merupakan tahap yang harus dilewati atau harus diikuti siswa sebelum ia menjadi anggota OSIS. Pelatihan dasar ini memberi bekal kepemimpinan bagi siswa yang nantinya akan menjadi kader-kader yang Berkualitas, Akademis, Berkompenten dan Bertanggung jawab.

Fasilitas kami

Di Citra Alam, kamu akan menemukan fasilitas modern dan nyaman yang dirancang untuk memenuhi semua kebutuhan kamu. Kami dengan bangga menjamin pengalaman yang tak terlupakan 

  • Lahan lebih dari 5 Hektar 

  • Tenda Doom ( Maks. 7 org )

  • Matras & Kasur

  • Aula & Sound System

  • Toilet

  • Kolam Renang

  • Keamanan 24 Jam

  • Flying Fox

  • Lahan parkir luas

Kami telah melaksanakan Camping LDKS

Bersama lebih dari

200+

Sekolah di JABODETABEK

Mau Survei ke Citra Alam ? Gratis !

Klik link di bawah ini !

Manfaat Camping LDKS 

Camping LDKS
  • Melatih jiwa kepemimpinan dalam berorganisasi 

  • Melatih siswa/i agar dapat bekerjasama dengan anggota OSIS dan Guru pendidik

  • Membantu mengatur waktu dengan baik dalam kehidupan sehari-hari

  • Melatih keberanian dalam mengambil keputusan

  • Mengajarkan siswa/i untuk belajar mengenai wawasan kebangasaan

  • Membangun kesadaran diri terhadap lingkungan sekitar

  • Melatih Public Speaking kepada siswa/i

Program Baru !
LDKS Virtual

Pelajari lebih lanjut dengan klik link di bawah ini !

LDK Organisasi / Mahasiswa

LDKO
LDKM

LDKO (Latihan Dasar Kepemimpinan Organisasi) adalah program pelatihan intensif yang dirancang khusus untuk membantu mahasiswa mengembangkan keterampilan kepemimpinan dan pengelolaan organisasi. Dalam LDKO, peserta akan diajarkan strategi efektif dalam memimpin, mengelola konflik, membangun tim, serta meningkatkan kemampuan komunikasi. Program ini bertujuan untuk mempersiapkan mahasiswa menjadi pemimpin yang berkualitas dalam lingkungan organisasi kampus.

LDKM (Latihan Dasar Kepemimpinan Mahasiswa) merupakan pelatihan yang dirancang khusus untuk membangun kompetensi kepemimpinan mahasiswa di luar organisasi. Dalam LDKM, peserta akan belajar tentang keterampilan kepemimpinan dasar seperti menginspirasi orang lain, mengelola proyek, mengambil inisiatif, dan membangun relasi yang baik dengan berbagai pihak. Program ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mengembangkan diri sebagai pemimpin yang tangguh dan berpengaruh di dalam dan di luar kampus.

6 Profil Pelajar Pancasila

“ Pelajar Indonesia merupakan pelajar sepanjang hayat yang kompeten, berkarakter, dan berperilaku sesuai nilai-nilai Pancasila. ”

Beriman, Bertaqwa kepada Tuhan YME dan Berahlaq Mulia.

Akhlak Beragama, Akhlak Pribadi, Akhlak kepada Manusia, Akhlak kepada Alam, Akhlak Beragama.

Mandiri

Pemahaman diri dan situasi, Regulasi diri : Pengelolaan Motivasi, Penetapan Tujuan, dan evaluasi Pencapaian Tujuan.

Berkebhinekaan Global

Mengenal dan menghargai Budaya, Komunikasi antar Budaya, Refleksi dan tanggung jawab terhadap pengalaman kebhinekaan, Berkeadilan Sosial.

Bernalar Kritis

Memperoleh dan memproses informasi dan gagasan, Menganalisis dan mengevaluasi penalaran, Merefleksi dan mengevaluasi pemikirannya sendiri.

Bergotong Royong

Saling berkolaborasi, Memiliki keperdulian yang tinggi, Saling Berbagi.

Kreatif

Menghasilkan Gagasan yang Orisinal, Menghasilkan karya dan tindakan yang orisinal, Memiliki keluwesan berpikir dalam mencari alternatif solusi permasalahan.

Camping LDKS

Fasilitator Camping Tingkat Nasional

Kami bermitra dengan banyak Kementrian sebagai penyelenggara event tingkat Nasional. Salah satu yang terselanggara adalah Kemah Penguatan Pendidikan Karakter Siswa SMA melalui Kepramukaan (KEPAK) 2019. 

Pemateri LDKS

Pemateri

Dengan pengalaman, keterampilan dan pengetahuan pemateri kami, pemateri LDKS bertujuan untuk membantu peserta mengembangkan potensi kepemimpinan, keterampilan interpersonal dan karakter yang berkualitas. Untuk memberikan pengarahan, motivasi, dan pengetahuan kepada peserta LDKS tentang kepemimpinan, kerjasama tim, dan nilai-nilai kebangsaan.

Testimoni

Camping LDKS

Dinda lestari 
(Google My Business)

4th lalu kesini waktu masih sekolah acara ldks, tp tempatnya gak kaya sekarang ya. Dulu mah depan saung itu sawah terus mau kesananya juga harus jalan kaki yg jaraknya lumayan jauh. Tp liat tempat sekarang makin enak bgt tendanya ada kasur gitu waktu aku kesitu mah tidurnya cuma pake alas tiker aja. Dan punya story banyak disitu terutama dipohon yg besar itu depan tenda. Semoga nanti bisa kesitu lg ya

Camping LDKS

Elyas koni 
(Google My Business)

Waktu telah lampau setahun sekali mengajak anak2 sekolahan untuk acara pramuka... tempat yg nyaman asri, keamanan anak2 sangat baik, tempatnya banyak permainan outbond dll sukses selalu yah dan semoga sekarang tambah berkembang...

Camping LDKS

 Ermuda darojat 
(Google My Business)

Tempat LDKS yang cocok untuk siswa-siswi SMP, SMA/SMK. Dilengkapi dengan sarana outbound dan camping ground yang memadai

Our Clients

Camping LDKS

Video Kegiatan

Dapatkan Tips Informatif dan menarik tentang kegiatan Edukatif yang dikirim langsung ke Inbox anda.

Thanks for submitting!

Subscribe
bottom of page